Hit counter

Website counter

Minggu, 23 Oktober 2011

web engineering

pembahasa tentang web engineering
1. pengertian web engineering
2.layer-layer web engineering
3.kategori
4.aktivitas/proses

1.pengertian web engineering
Web Engineering (Rekayasa Web) adalah suatu proses yang digunakan untuk menciptakan suatu sistem aplikasi berbasis web dengan menggunakan ilmu rekayasa, prinsip-prinsip manajemen dan pendekatan sistematis sehingga dapat diperoleh sistem dan aplikasi web dengan kualitas tinggi.

2.layer-layer web engineering

(a). Layer aplikasi,
layer ini mengacu pada aplikasi/software yang digunakan seperti Web Server, Web
browser, FTP server,  FTP Client, Email Server, Email Client
(b). Layer Transport,
layer ini mengacu pada servis yang digunakan seperti HTTP, FTP, SMTP, SNMP dll.
Layer ini memastikan bahwa transmisi data sampai ke servis yang tepat-tidak nyasar ke servis yang
lain, selain itu layer ini juga menjamin paket data sampai dengan baik dan benar
(c). Layer Internet/Network,
layer ini digunakan untuk memandu supaya paket data dapat sampai ke
komputer  tujuan-tidak nyasar ke komputer yang lain
(d). Network Interface-Physical,
layer ini digunakan untuk menjembatani agar paket data dapat dikirimkan
melalui media fisik, masuk dalam layer ini seperti driver dan network interface card

3.kategori web engineering

Kategori-kategori metode web engineering :
         
♦               Informational
          User hanya membaca konten yang disediakan dengan navigasi yang sederhana
♦               Downloads
pengguna mendownload informasi dari server
♦               Customizable
pengguna dapat berlangganan melalui konten web
♦               Interaction
Komunitas pengguna berkomunikasi menggunakan chat room, informasi bulletin, atau pengiriman pesan cepat
♦               User input
pengguna menyelesaikan form on-line untuk berkomunikasi
♦               Transaction-oriented
pengguna dapat membuat permintaan yang dapat di validasi oleh web server agar pengguna dapat mudah dalam melakukan transakasi online
♦               Service-oriented
Suatu aplikasi yang menyediakan layanan untuk pengguna
♦               Portal
Suatu aplikasi yang dapat mengarahkan pengguna untuk penggunaan konten web lain
♦               Database access
pengguna dapat mengakses query database dengan kapasitas yang  besar dan beberapa informasi secara luas
♦               Data warehousing
pengguna dapat mengkoleksi database dengan kapasitas yang  besar dan beberapa informasi secara luas
 
4.aktivitas/proses web engineering

Proses-proses web engineering
 
(a).            Formulasi
Kegiatan yang berfungsi untuk merumuskan tujuan dan ukuran dari aplikasi berbasis web serta menentukan batasannya sistem.
(b).            Perencanaan
Kegiatan yang digunakan untuk menghitung estimasi biaya proyek pembuatan aplikasi berbasis web ini, estimasi jumlah pengembang, estimasi waktu pengembangan, evaluasi resiko pengembangan proyek, dan mendefinisikan jadwal pengembangan untuk versi selanjutnya (jika diperlukan).
(c).            Analisis
Kegiatan untuk menentukan persyaratan - persyaratan teknik dan mengidentifikasi informasi yang akan ditampilkan pada aplikasi berbasis web.
(c).            Rekayasa
Terdapat dua pekerjaan yang dilakukan secara paralel, yaitu desain isi informasi dan desain arsitektur web.
(d).            Implementasi dan Pengujian
                  Suatu kegiatan untuk mewujudkan desain menjadi suatu web site. Teknologi yang digunakan tergantung dengan kebutuhan yang telah dirumuskan pada tahap analisis.


 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India
Loading